Salam Caranecom
Dimana pada artikel sebelumnya caranecom telah membahas tentang Sistem Manajemen Project dan artikel tentang Mengenal Project, maka pada kesempatan kali ini caranecom akan bersama belajar dan berbagi tentang :
PENGERTIAN MANAJEMEN KONSTRUKSI
Sekiranya pembaca sudah mengerti tentang apa yang dimaksud dengan proyek, yaitu suatu usaha untuk mencapai suatu tujuan tertentu yang dibatasi oleh ruang lingkup, waktu dan sumber daya, oleh karenanya pengertian proyek konstruksi adalah suatu upaya untuk mencapai suatu hasil atau output dalam bentuk bangunan atau insfrastruktur.
Bangunan proyek pada umumnya mencakup pekerjaan utama dan pekerjaan pokok yang didalamnya termasuk bidang teknik "sipil, arsitektur, lingkungan, industri, mesin, elektro dan sebagainya, selain bidang teknik dalam pembangunan proyek juga tentu melibatkan bidang non teknis yang merupakan satu kesatuan.
Manajemen Proyek Konstruksi merupakan proses penerapan fungsi-fungsi manajemen (perencanaan, pelaksanaan dan penerapan) secara sistematis pada suatu proyek dengan menggunakan sumber daya yang ada secara efektif dan efisien agar tercapai tujuan proyek tersebut secara optimal.
Manajemen Konstruksi meliputi mutu fisik konstruksi, biaya, waktu/schedule dan administrasi.
Manajemen material, tenaga kerja dan peralatan yang akan lebih ditekankan. Hal ini dikarenakan manajemen perencanaan berperan kurang lebih 20 % (dua puluh) persen dan sisanya manajemen pelaksanaan termasuk didalamnya pengendalian biaya dan waktu proyek.
Baca Juga : Keterlibatan Para Pihak Dalam Proyek
Baca Juga : Keterlibatan Para Pihak Dalam Proyek
Dalam Manajemen Konstruksi tedapat beberapa fungsi sebagai berikut :
- Quality/Quantity Control guna menjaga kesesuaian antara perencanaan dan terhadap pelaksanaan.
- Mengantisipasi tejadinya perubahan kondisi lapangan yang tidak pasti serta mengatasi kendala-kendala keterbatasan waktu pelaksanaan.
- Memantau/mengontrol realisasi progres fisik dan kemajuan pekerjaan proyek yang telah dicapai dan mengoptimalkan kendala-kendala yang belum tercapai, dengan cara melakukan opname perhitungan bersama, laporan "harian, mingguan, bulanan dan triwulan.
- Melakukan Evaluasi yang dapat dijadikan tindakan untuk pengambilan keputusan terhadap masalah-masalah yang terjadi dilapangan.
- Fungsi manajerial dari manajemen merupakan sistem informasi yang sangat baik untuk menganalisis performa dilapangan.
Demikian artikel ini semoga terdapat manfaat bagi kita semua,.
Salam Caranecom
Baca Juga : Mengenal Proyek
Baca Juga : Project Manajemen System
Baca Juga : Tujuan Manajemen Konstruksi