CARANECOM

Caranecom is a Informative Blogging, place of Information and Learning

Metode Pelaksanaan Manajemen dan Keselamatan Lalu Lintas


Manajemen dan Keselamatan Lalu Lintas
Dalam melaksanakan pekerjaan Pelebaran Jalan setiap tahapan pekerjaan yang akan dilaksanakan mulai dari awal sampai dengan akhir kegiatan di lapangan diusahakan tidak mengganggu arus lalu lintas. 

Aktivitas arus lalu lintas yang terhambat akibat adanya kegiatan proyek akan merugikan pengguna jalan raya. 
Agar dalam pelaksanaan pekerjaan tidak terjadi kerugian dipihak pengguna jalan, maka manajemen lalu lintas dapat dilaksanakan dengan cara sebagai berikut :

  • Menyiapkan perlengkapan keselamatan jalan selama periode kontruksi sesuai ketentuan.
  • Membuat rencana kerja manajemen lalu lintas sesuai schedule pekerjaan dan koordinasikan dengan seluruh personil yang terkait.
  • Mengatur secara tepat jadwal pelaksanaan setiap jenis pekerjaan di lapangan.
  • Memasang rambu-rambu di sekitar lokasi pekerjaan, dan menempatkannya secara tepat dan benar.
  • Menempatkan petugas pengatur lalu lintas untuk mengatur dan mengarahkan arus lalu lintas.

Peralatan Keselamatan Lalu Lintas

  • Rambu penghalang lalu lintas jenis plastik
  • Rambu peringatan
  • Peralatan komunikasi dan lainnya

Tenaga yang terdiri dari:

  • Pekerja
  • Koordinator


Pada saat pekerjaan, rambu-rambu diletakkan sepanjang daerah galian, tujuannya agar kendaraan atau orang tidak masuk atau terperosok ke dalam daerah galian. Rambu-rambu yang dipasang haruslah mempunyai cat dengan pantulan cahaya, guna menghindari kecelakaan di malam hari.

Type of Article : Update. . .