CARANECOM

Caranecom is a Informative Blogging, place of Information and Learning

Cara Mengatasi Error Server 503 di Search Console



Jika kalian para blogger mengalami kejadian seperti gambar diatas sebaiknya jangan terlalu panik, arti dari server error 503 service unavailable yang artinya terdapat pesan kesalahan yang menyatakan bahwa server tempat web situs anda saat ini tidak dapat menangani permintaan http dari browser karena server kelebihan beban atau melampaui batas, atau bisa juga dari maintenance situs tersebut misalkan artikel atau postingan yang kita buat perlu dilakukan perbaikan atau penyegaran.

Langkah-langkah untuk menanganinya adalah sebagai berikut :

Pertama
Silahkan anda masuk dan login pada Webmaster Tools atau Google Seach Console dan menuju pada crawl error 503 tersebut kemudian lihat pada baris yang error tersebut sebagai contoh kita ambil pada baris nomor 4 Perbedaan bendung dan bendungan seperti gambar di atas.

Setelah kita mengetahui artikel mana yang bermasalah kita buka dasboard Blogger kita dan memilih postingan dan mencari judul yang bermasalah seperti seperti pada gambar dibawah adalah perbedaan bendung dan bendungan :
Selanjutnya adalah kita centang terlebih dahulu seperti pada gambar diatas kotak berwarna merah nomor 1 kemudian klik kembali ke draft pada kotak merah nomor 2 kemudian klik edit untuk membuka halaman artikel anda kemudian lakukan perbaikan image atau sekedar koreksi teks, atau tidak melakukan apapun juga tidak apa-apa, kemudian klik publish kembali artikel tersebut.

Setelah artikel tadi di publish kembali selanjutnya anda kembali lagi pada laman search console sebelum anda klik MARK AS FIXED terlebih dahulu klik Download seperti pada gambar dibawah ini :
Dan pilih Google Doc seperti pada gambar dibawah ini :
Kemudian klik ok untuk menyalin alamat situs yang bermasalah tersebut pada lembar google doc, maka anda sudah dapat menghapus seluruh baris error 503 tersebut dengan cara mencentang pada kotak di belakang property untuk mencentang semuanya kemudian klik MARK AS FIXED.


Setelah sampai disini yang harus dilakukan adalah menghapus situs-situs yang error tersebut yang telah kita salin sebelumnya alamat-alamat situs tersebut pada google doc tadi. Maka selanjutnya anda silahkan buka Google Index kemudian pilih Remove URLs.

Setelah klik Temporarily Hide maka akan muncul kotak isian seperti pada gambar dibawah ini, maka salin alamat url error tersebut kemudian klik continue.

Pada pilihan Request Type seperti pada gambar dibawah ini silahkan anda pilih Temporarily Hide Page From Search Result and remove from cache.

Terakhir Klik Submit Request. Dan selesai anda tinggal menunggu hasilnya.
Adapun cara yang lain atau cara kedua adalah seperti pada tahap mulai dari download url error tesebut pada google doc kemudian mencentang  semua baris url yang error dan klik mark as fixed dan lakukan pengapusan seperti cara diatas,.

Biasanya cara tersebut akan berhasil, namun jika masih muncul lagi error dengan alamat url yang sama lakukan seperti pada cara kedua karena biasanya url yang sudah pernah terindex lama akan beberapa kali muncul, lakukan hingga tidak muncul lagi error tersebut.

Tapi bila yang muncul error adalah alamat URL yang lain bisa anda lakukan mulai dari cara yang pertama disebutkan diatas.

Demikian tutorial cara mengatasi server error 503 unavailable service ini semoga bermanfaat.
Salam caranecom