Maha Suci Allah, hanya kepada-Nya segala puji-pujian, Tuhan semesta alam, tiada Tuhan selain Allah, Allah Maha Besar. Dengan kemuliaan rahmat-Nya kita manusia yang penuh dengan ketidaktahuan dan kelalaian kita dengan sifat Rahman dan Rahim-Nya, kita diberikan banyak keberkahan dan karunia pahala yang tak terhingga sebagai pelebur/penghapus segala khilaf, kesalahan dan dosa-dosa kita, dengan cara mengucapkan tasbih, berdzikir, beristighfar, sholawat dan banyak lagi termasuk salah satunya adalah menjawab adzan yang dikumandangkan oleh muadzin, namun tahukah anda ternyata disela-sela jawaban adzan terdapat amalan yang sangat luar biasa, sebagai penghapus dosa-dosa kita dimasa lampau.
Kita Umat Muslim saat mendengar Azan yang dikumandangkan oleh Muadzin disunnahkan untuk menjawab masing-masingnya dijawab 3 kali, contohnya adalah seperti ini :
Saat Muadzin mengucapkan
1. Allaahu Akbar, Allaahu Akbar
dijawab :
1. Allaahu Akbar (3x)
2. Asyhadu Alla Illahaa ilallaah
dijawab :
2. Asyhadu alla illahaa ilallaah (3x)
3. Asyhadu anna Muhammadar rasuulullah
dijawab :
3. Asyhadu anna Muhammadar rasuulullah (3)
4. Hayya 'alashshalaah
dijawab :
4. Laa hauwlawallaquata ilabillah alliyil adzimmi (3)
5. Hayya 'alalfalaah
dijawab :
5. Laa hauwlawallaquata ilabillah alliyil adzimmi (3)
6. Allaahu Akbar, Allaahu Akbar
dijawab :
6. Allaahu Akbar (3x)
7. Laa ilaaha ilallaah
dijawab :
7. Laa ilaaha ilallah (3)
dilanjutkan dengan doa sesudah azan
Namun disini yang perlu diperhatikan yaitu setelah muadzin mengucapkan 3. Asyhadu anna Muhammadar rasuulullah maka dijawab seperti jawaban biasa yaitu "Asyhadu anna muhammadar rasuulullah 3x" seperti jawaban pada umumnya. dan sebelum Muadzin mengucapkan 4. Hayya alashshalaah terdapat suatu amalan yang sangat luar biasa jika kita mengamalkannya yaitu dengan kita mengucapkan "Waa Anna Asyhadu allaa illahaa ilallaah, Waa anna Muhammadan rasuulullah radithubillaahi robba, waabbi Muhammadin rasuullah, Wabil Islami dinaa" akan diampuni dosa-dosa yang lalu oleh Allah swt, dan Insya Allah mendapat safaat Baginda Nabi Muhammad SAW. Maka sungguh hanya dengan waktu dan tenaga yang sangat sedikit kita upayakan ini akan diampuni dosa kita, Masyaallaah kan,. amalan ini shahih yang diriwayatkan oleh imam muslim.
Disamping dari amalan tersebut masih ada amalan lain yang sangat luar biasa dalam azan yaitu doa sesudah adzan yang diawali dengan Shollawat dan dilanjutkan dengan membaca doa sesudah adzan sampai selesai, Insya Allah akan terjamin mendapat syafaatnya Nabi Muhammad saw, sebagaimana sabda Nabi saw " Barang siapa yang mengikuti muadzin sampai selesai dan bershollawat kepadaku dan membaca doa sesudah adzan sampai selesai terjamin mendapat syafaatku" hadist ini dhaif menurut sebagian Ulama dan sahih menurut sebagian ulama, namun pun demikian amalan ini tetap baik dilakukan,.
Adapun amalan lain yang terdapat dalam azan adalah doa yang sangat makbul/mujarab waktu tunggu diantara selesai adzan hingga sebelum iqomat dikumandangkan.
Allaahu'alambishawab